Cari

Monday, November 12, 2018

Apa Kabar mu

Beberapa hari ini bahkan hingga beberapa bulan ke depan kita akan disibukkan dengan hajatan besar ini.
Terlihat banyak sekali kesibukan yang dilakukan, mulai dari kunjungan ke daerah-daerah yang gak cocok buat dikunjungi hingga ke gang-gang yang gak nyaman buat dilalui, yah mau gimana lagi demi eksistensi.
Janji demi janji bergulir, kata-kata manis, sedap, dan gurih dilontarkan demi memikat hati. Kritikan pedas diarahkan agar terlihat tegas walau gak jelas. Segala daya dan upaya dikerahkan untuk mengikat suara. Mereka berkata soal kebenaran, mereka jual kebenaran, mereka perdebatkan kebenaran dan mereka mencari kesalahan dari kebenaran. Apa kabar mu ku, kuharap kau tetap tegar menghadapi gonjang-ganjing yang bikin otak sedikit miring.

No comments:

Post a Comment